5 Tips Menabung Ala Miliarder Agar Cepat Kaya Raya

tips menabung ala miliarder

Masdejay.com - Halo semua, kali ini kami akan membahas artikel tentang Tips Menabung Ala Miliarder. Menabung adalah menyisihkan sebagian uang yang kamu miliki. Dengan cara menabung, manusia akan memiliki simpanan/tabungan untuk masa depannya. Tetapi untuk menabung secara rutin tidak mudah, kita pasti akan tergoda jika sudah memiliki uang.

Jika kamu berhasil menabung secara rutin hingga bertahun-tahun, tanpa di sadari kamu telah mengumpulkan uang dalam jumlah yang sangat besar. Kamu bisa menggunakan celengan untuk menabung uang. Jika kamu kreatif, kamu bisa saja membuat celengan yang besar dan unik. Hal tersebut tentu akan membuat kamu semangat menabung.

Ada pepatah "Menabung pangkal kaya". Hal tersebut memang sangat di benarkan. Karena dengan menabung kita akan mengumpulkan uang sebanyak mungkin dan terbiasa menghemat uang. Kalau sudah memiliki uang yang banyak dan hidup hemat, tentu kita akan kaya raya. Tetapi jika kita tidak pernah menabung dan boros, jangan harap bisa kaya.

Lalu, apa saja Tips Menabung Ala Miliarder? Baca artikel ini sampai selesai.

Tips Menabung Ala Miliarder

1. Tidak Berfoya-foya

Jika kamu memiliki banyak uang, alangkah baiknya uang tersebut di gunakan untuk keperluan saja dan setengahnya di tabungkan. Daripada kamu harus berfoya-foya mengikuti gaya ini itu yang tidak ada untungnya. Berfoya-foya justru akan membuat hidup melarat di masa depan, karena kamu tidak mempunyai tabungan.

2. Jarang Keluar Rumah (Main)

Orang yang sudah sukses rata-rata menghabiskan waktunya untuk bekerja atau membaca buku. Mereka jarang sekali keluar rumah (main). Karena hal tersebut bisa menghabiskan uang yang di milikinya. Karena jika kamu sudah di luar rumah, maka kamu akan tertarik dengan hal-hal yang harus mengeluarkan uang.

3. Meningkatkan Penghasilan

Jika kamu sudah mempunyai kerjaan dan berpenghasilan setiap bulannya, maka tingkatkanlah penghasilan yang kamu dapat. Karena para miliarder rata-rata dari mereka selalu berusaha meningkatkan penghasilannya. Hal tersebut mampu menambah penghasilan dan tabungan yang ada. Kamu bisa meningkatkan penghasilan dengan cara membuka usaha sampingan.

4. Mengontrol Diri Saat Belanja

Belanja merupakan kegiatan yang setiap harinya di lakukan oleh manusia. Dengan belanja, manusia akan memiliki barang yang ia butuhkan. Jika kamu sedang berbelanja, alangkah baiknya kamu bisa mengontrol diri untuk tidak boros. Belilah barang yang di butuhkan saja, jangan sampai kamu membeli barang yang hanya di inginkan untuk sementara.

5. Mengatur Uang Dengan Baik

Orang yang sudah sukses selalu mengatur uang penghasilannya dengan baik. Rata-rata dari mereka menyisihkan sekitar 65% penghasilannya untuk di tabung, sisanya ia gunakan untuk keperluan sehari-harinya. Kamu juga harus bisa seperti itu, supaya kamu memiliki banyak tabungan untuk masa depan. Belajar mengatur keuangan dengan baik dan bijaksana.

Penutup

Demikianlah isi dari artikel kali ini tentang Tips Menabung Ala Miliarder. Semoga apa yang kami bagikan dan sampaikan bisa bermanfaat bagi banyak orang. Jika kamu ingin mempunyai tabungan dalam jumlah yang besar, kunci utamanya adalah bisa mengontrol hawa nafsu dan kurangilah waktu untuk bermain di luar rumah.

Terima kasih sudah membaca artikel ini sampai selesai, jangan lupa bagikan ke teman kamu ya. Sampai bertemu di artikel berikutnya, semoga bermanfaat!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel